CLICK HERE FOR BLOGGER TEMPLATES AND MYSPACE LAYOUTS
Welcome Hacker-Hacker Muda

Selasa, 21 April 2009

PEMASANGAN KABEL UTP PADA PORT RJ-45

Pemasangan kabel UTP pada port RJ-45 tidak dapat digunakan urutan warna sembarangan. Untuk penggunaan tertentu, harus digunakan urutan warna yang berbeda karena sudah menjadi aturan. Apabila aturan itu diabaikan, maka koneksi akan gagal atau kurang maksimal.

Cara pemasangan kabel jaringan dengan media transmisi kabel UTP dibagi menjadi dua, yaitu :

- Straigh-Through

- Cross-Over

1. Straigh-Through

Kabel UTP dengan pemasangan straigh-through digunakan jika hubungan terjadi antara :

- Port Ethernet/FastEthernet Router dengan Port Ethernet yang terdapat di hub.

- Port Ethernet/FastEthernet Router dengan Port Ethernet/FastEthernet yang terdapat di switch.

- Network adhapter yang terpasang di PC dengan Port Ethernet di hub.

- Network adhapter yang terpasang di PC dengan port Ethernet/FastEthernet di switch.

2. Cross-Over

Pemasangan kabel UTP dengan cara cross-over digunakan jika hubungan terjadi antara :

- Switch dengan switch.

- Hub dengan switch.

- Hub dengan hub.

- Router dengan router.

- NetPC dengan PC secara langsung.

Setiap pin memiliki tugas dalam transmisi, dapat dilihat pada tabel berikut :



No

Tugas Dalam Transmisi

1

TD+ ( Data kirim + )

2

TD- ( Data Kirim - )

3

RD+ ( Data Terima + )

4

NC ( Tidak Dipakai )

5

NC ( Tidak Dipakai )

6

RD- ( Data Terima - )

7

NC ( Tidak Dipakai )

8

NC ( Tidak Dipakai )

Tabel Tugas Pin Dalam Transmisi



Memasang Konektor. Cara memasang konektor RJ-45 ke ujung kabel UTP :

- Buka dan lepas pembungkus kabel UTP dengan menggunakan tang crimping.

- Urutkan wire sesuai dengan standar internasional.

- Rapikan dan ratakan ujung-ujung 8 wire yang telah diurutkan.

- Wire yang telah diurutkan dimasukkan ke dalam konektor RJ-45 dan pastikan urutannya tidak berubah.

- Pastikan bahwa ujung 8 wire yang dimasukkan mencapai bagian terdalam (ujung) konektor RJ-45.

- Kunci konektor RJ-45 dengan menggunakan tang crimping UTP.

- Hal yang sama dilakukan pada ujung kabel yang lain.

- Periksa koneksi kedua ujung kabel menggunakan UTP cable tester.

MANAJEMEN IP (Internet Protokol) ADDRESS

Pembagian Kelas Nomor IP.

Setiap device yang terhubung ke jaringan membutuhkan paling sedikit satu alamat IP yang bersifat unik, tidak boleh ada dua atau lebih host menggunakan alamat IP yang sama.

Dalam pemakaiannya, IP akan dibagi menjadi 3 (tiga) kelas, yaitu :

- Kelas A : 10.0.0.0 sampai dengan 10.255.255.255

- Kelas B : 172.16.0.0 sampai dengan 172.31.255.255

- Kelas C : 192.168.0.0 sampai dengan 192.168.255.255

Penggunaan Subnet Mask.

Subnet Mask di dalam jaringan komputer akan digunakan untuk membaca dan memastikan bahwa komputer yang terhubung berada dalam grup yang sama. Hal tersebut berkenaan dengan pengiriman dan pengaksesan data pada jaringan lokal.

- Kelas A : Subnet Mask 255.0.0.0

- Kelas B : Subnet Mask 255.255.0.0

- Kelas C : Subnet Mask 255.255.255.0

0 komentar: